Persyaratan Visa Kunjungan ke France

Dokumen, Visa, Passport
  1. Passport asli baru dan lama
    1. Masa berlaku 7 bulan ke atas terhitung dari tanggal keberangkatan
    2. Passport wajib ditandatangan di bagian kotak halaman paling belakang
    3. Jika masih anak di bawah umur dan belum bisa tanda tangan harus ada cap “Unable to Sign” dari imigrasi
  2. Pas foto berwarna ukuran 3,5 x 4,5 cm dengan latar belakang putih, wajah di zoom 70% sebanyak 2 lembar
    1. Foto wajib terbaru dan belum pernah digunakan di visa lainnya
    2. Tidak boleh repro/edit
    3. Wajib kelihatan dahi dan alis (full face)
    4. Tidak boleh kelihatan gigi
    5. Tidak boleh menggunakan kacamata atau softlen
  3. Surat Sponsor (dalam bahasa Inggris)
    1. Diatas kop surat perusahaan ditujukan untuk “Embassy of France” atau “Schengen”
    2. Dicap / stempel perusahaan (apabila tidak ada, ditandatangan di atas materai)
    3. Mencantumkan Nama, Jabatan, Nomor Paspor, Dibiayai oleh siapa
    4. Jika Pensiun, lampirkan Surat Pensiun
  4. Surat izin suami / orangtua (jika suami tidak ikut berpergian atau jika anak pergi dengan salah satu orang tua)
    1. Surat izin ditandatangani diatas Kop Surat atau Materai
    2. ID card suami / orangtua
  5. Fotocopy SIUP jika Pemilik usaha atau jika tujuan Bisnis
  6. Fotocopy bukti keuangan 3 bulan terakhir (UPDATE)
  7. Slip gaji 3 bulan terakhir
  8. Fotocopy KTP
  9. Kartu Keluarga
  10. Fotocopy Akte Nikah
    1. Apabila sudah bercerai, lampirkan Akte perceraian
    2. Apabila pasangan sudah meninggal, lampirkan Akte kematian
  11. Fotocopy surat ganti nama (jika ada)
  12. Akte Lahir Anak (Jika ada anak ikut atau disponsori oleh anak)
  13. Surat Keterangan Sekolah dalam Bahasa Inggris (Jika ada anak yang ikut dan masih bersekolah)
  14. Reservasi Tiket International
    1. Tidak disarankan Issued Ticket sebelum Visa selesai
  15. Reservasi Hotel di Negara-negara yang akan dikunjungi
  16. Travel insurance atau Medical insurance yang mengcover EUR 30.000 sesuai dengan masa stay dan harus mengcover Covid-19 selama di Eropa
  17. Sertifikat Vaksin dalam Bahasa Inggris (Vaksin Lengkap), vaksin yang diterima :
    1. Pfizer/Comirnaty (dinyatakan lengkap 7 hari setelah injeksi dosis kedua)
    2. Moderna (dinyatakan lengkap 7 hari setelah injeksi dosis kedua)
    3. AstraZeneca/Vaxzevria/Covishield (dinyatakan lengkap 7 hari setelah injeksi dosis kedua)
    4. Janssen (dinyatakan lengkap 28 hari setelah injeksi dosis pertama)
    5. Booster bisa dengan 1 dosis tetapi harus sesuai dengan ketentuan hari setelah injeksi

Note:

  • Null

Isi formulir di bawah untuk menghubungi admin!